Merawat Tembok Batu Alam pada Rumah dan Bangunan

Apakah rumah atau bangunan anda memiliki dinding yang terbuat dari batu alam? Atau anda mungkin memiliki gazebo tempat bersantai di halaman rumah yang memiliki pilar dari batu alam? Atau kolam untuk ikan hias kesayangan anda yang tersusun dan didekorasi dengan batu alam? Berarti anda harus baca lebih lanjut karena artikel ini mengupas tentang cara merawat struktur dan tembok batu alam pada rumah dan bangunan anda.

 

Merawat dinding batu alam tentu membutuhkan cara berbeda dengan merawat dinding yang terbuat dari bata dan semen. Permasalahan yang dialami batu alam berbeda dengan permasalahan tembok pada umumnya. Pada batu alam, terutama yang tersusun di bagian luar bangunan ada resiko seperti erosi (pengikisan lapisan batu karena angin dan cuaca), tumbuhnya jamur dan lumut yang diakibatkan kelembapan udara, bahkan hingga yang ekstrem seperti batu pecah. Mari kita bahas satu per satu masalah dan solusi untuk batu alam.

 

1. Erosi atau pengikisan

Batu alam yang berada di area outdoor atau luar ruangan selalu terpapar cuaca, termasuk hujan lebat dan angin kencang. Hal ini bisa mengikis lapisan batu yang mengakibatkan tingkat kekerasan batu menjadi berkurang dan berpotensi terjadi keretakan bahkan pecah. Hal ini bisa dicegah dengan melapisi batu alam anda dengan cairan pelapis yang kuat, seperti Mowilex® Varnish Batu Alam yang tersedia dalam varian natural dan gloss.

 

2. Kelembapan, Jamur dan Lumut

Kelembapan tinggi, air hujan, serta area yang basah seperti kolam dapat mengakibatkan tumbuhnya jamur dan lumut pada batu alam. Apabila hal ini terjadi pada struktur batu alam anda, bisa dihilangkan secara manual dengan cara menggosok menggunakan sikat atau meminta jasa tukang kebun untuk menghilangkannya. Namun perlu diingat, jangan menghilangkan jamur atau lumut dengan semprotan air bertekanan tinggi karena dapat memicu pengikisan lapisan luar batu alam. Setelah dihilangkan, anda bisa menggunakan Mowilex® Varnish Batu Alam untuk melapisi batu alam anda agar masalah jamur dan lumut tidak muncul lagi di kemudian hari.

 

3. Batu retak dan pecah

Jika sudah sangat ekstrem, masalah batu retak dan pecah bisa anda temui. Batu retak atau pecah umumnya berangkat dari masalah awal seperti erosi/pengikisan yang dibiarkan terlalu lama tanpa pencegahan atau batu yang selalu di area basah tanpa perlindungan sehingga moisture dan rembesan air masuk dan terperangkap dalam batu yang akhirnya merusak kekuatan alami batu, mengakibatkan retak bahkan pecah. Sebelum semua ini terjadi pada struktur batu alam anda, lindungi terlebih dahulu dengan Mowilex® Varnish Batu Alam

 

Mowilex® Varnish Batu Alam merupakan produk cat varnish yang dapat menembus ke dalam batu alam dan batu sintetis untuk melindungi dari masalah seperti pelapukan, noda dan pudarnya warna batu. Ditambah lagi, produk ini menjaga keindahan alami dari batu. Ada dua varian Mowilex Varnish Batu Alam yang tersedia, yakni natural dan gloss, tergantung tingkat kilap yang ingin anda berikan pada batu alam anda.

Jika anda senang memiliki struktur batu alam di hunian atau bangunan anda, dan ingin merawatnya dari pengikisan, kelapukan, serta bebas jamur dan lumut maka gunakan Mowilex® Varnish Batu Alam yang bisa anda dapatkan di toko terdekat dari lokasi anda atau dapatkan secara daring di official store Mowilex Blibli dan official store Mowilex di Shopee.