Tutup 2023 dengan Manis, Mowilex Kembali Raih OPEXCON Award Bidang Manufaktur
Sorotan utama berita:
- PT Mowilex Indonesia kembali memenangkan penghargaan Silver Achievement dalam OPEXCON Award 2023
- Perhelatan OPEXCON 2023 diikuti oleh 131 tim proyek yang dinilai Dewan Juri yang berisikan pakar-pakar di bidangnya
- Kemenangan ini diraih Mowilex selama tiga tahun berturut-turut untuk predikat dan kategori yang sama dalam ajang OPEXCON 2023
JAKARTA, 9 Desember 2023 – Di penghujung tahun 2023 PT Mowilex Indonesia kembali memanen penghargaan. Kali ini, produsen cat dan pelapis premium ini meraih Operational Excellence Conference Award (OPEXCON) Award 2023, ajang tahunan yang memberi apresiasi pada perusahaan-perusahaan pengukir prestasi melalui proyek-proyek inovatif. Penghargaan diserahkan dalam perhelatan di The Westin Jakarta, 21 November 2023.
Penghargaan OPEXCON 2023 diberikan setelah melewati serangkaian seleksi ketat yang diikuti 131 tim proyek berbakat. Untuk proyek ini, Mowilex dipimpin oleh Environmental Supervisor perusahaan, Adrian Wasistoadi Budiarto. Proyek yang sudah melewati proses seleksi kemudian dinilai lebih mendalam oleh Dewan Juri yang terdiri dari pakar-pakar ternama di bidangnya, seperti rof. Dr. Ir. Dradjad Irianto M. Eng dari ITB dan Siti Afiani Musyarofah, STP, MT dari Kementerian Perindustrian. Juri melibatkan enam aspek penilaian termasuk pemilihan proyek, analisis masalah, pemilihan solusi, dan kemampuan presentasi pemimpin proyek.
Dari situlah Dewan Juri menentukan 13 finalis yang meraih predikat Gold Achievement, dan 26 finalis yang mendapat Silver Achievement OPEXCON 2023. Para finalis terbaik ini terbagi ke tiga kategori, yakni Manufaktur (7 perusahaan untuk Gold Achievement, 14 perusahaan Silver Achievement), Service (3 perusahaan untuk Gold Achievement, 6 perusahaan Silver Achievement), serta Pertambangan dan Energi (3 perusahaan untuk Gold Achievement, 6 perusahaan Silver Achievement). Adapun Mowilex meraih penghargaan di kategori Manufaktur.
Sebagai pemimpin proyek Mowilex untuk seleksi ini, Adrian merasa terhormat karena dapat mengharumkan nama perusahaan dalam ajang OPEXCON Project Competition Indonesia 2023 dengan perolehan Silver Achievement. “Saya sadar penghargaan ini bukan hasil usaha saya seorang diri saja, tapi juga berkat bantuan dan dukungan rekan-rekan di Mowilex yang hebat. Karena itu saya berterima kasih kepada banyak pihak yang sudah membantu, terutama CEO Mowilex Niko Safavi dan jajaran direksi yang tak henti mendukung setiap proyek improvement yang dilakukan perusahaan,” ujarnya.
CEO Mowilex Niko Safavi bangga dengan torehan prestasi Mowilex sebagai peraih Silver Achievement Kategori Manufaktur OPEXCON selama tiga tahun berturut-turut. Menurut Niko, ini bukan sekadar pencapaian positif bagi perusahaan, tetapi juga bentuk upaya manajemen untuk mendukung lahirnya inovasi dari pegawai. Sebab lahirnya inovasi tak hanya didukung oleh sumber daya fisik, tapi juga sumber daya manusia dan lingkungan kerja yang mendukung kreativitas individu di dalamnya.
Ia berharap pada tahun-tahun mendatang, budaya perusahaan ini bisa membuat Mowilex terus meraih penghargaan yang berdampak positif tak hanya bagi perusahaan dan pegawai, tapi juga masyarakat. “Kami mendukung penuh proyek-proyek positif yang dilakukan oleh tim kami, seiring dengan komitmen kami untuk menjadi yang terdepan dan terbaik di industri cat dan keberlanjutan lingkungan,” kata Niko.
Dalam seremoni pemberian penghargaan, Direktur OPEXCON Riyantono Anwar menyebut perhelatan ini menandai usia 12 tahun OPEXCON. “Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas penyelenggaraan agar OPEXCON bukan sekadar acara, melainkan rumah bagi para pejuang inovasi. Kami ingin menjadi wadah yang mendorong mereka terus berinovasi dan meraih prestasi,” tuturnya.
(*)
Tentang PT Mowilex Indonesia.
PT Mowilex Indonesia (Mowilex Indonesia), anak perusahaan dari Asia Coatings Enterprises, Pte. Ltd., adalah produsen terkemuka cat dan pelapis premium. Sejak meluncurkan cat berbasis air pertama buatan Indonesia pada tahun 1970, perusahaan yang mengedepankan keamanan produk telah memperluas komitmennya terhadap etika lingkungan, kesetaraan dan inovasi. PT Mowilex merupakan perusahaan manufaktur pertama di Indonesia yang bersertifikat Netral Karbon, yang memproduksi cat dengan kandungan nol dan rendah VOC dengan warna warni yang modern, Mowilex telah memenangkan beberapa penghargaan atas inisiatif tanggung jawab sosial perusahaan dan upaya keberlanjutannya.
Kontak media: media@mowilex.com